Breaking

Sunday, 3 April 2016

4 Alasan Kenapa Gunakan Layout Tulisan Rata Kiri Untuk Artikel Blog

4 Alasan Kenapa Gunakan Layout Artikel Rata Kiri Untuk Artikel Blog - Seperti judulnya, di artikel kali ini saya ingin sedikit memberikan pemahaman tentang format layout yang baik untuk digunakan di artikel blog. Layout yang saya maksud di sini adalah berkenaan dengan format perataan tulisan dalam sebuah paragraf. Walaupun kelihatannya sepele tapi format layout tulisan ini juga turut berpengaruh pada tingkat kenyamanan visitor saat membaca sebuah tulisan / artikel di blog kita.

Seperti kita tahu, format layout tulisan ada 4 jenis (pilihan). Yaitu antara lain : rata kiri (align left), rata kanan (align right), rata tengah (center), dan rata kiri-kanan (justify). Kesemuanya itu tentu memiliki kegunaan masing-masing disesuaikan dengan isi / tulisannya. Misal, kita biasa menggunakan format rata tengah dan atau rata kanan untuk tulisan seperti lirik lagu atau puisi. Jadi kedua format layout ini (rata tengah dan rata kanan) bisa dan biasa kita gunakan untuk tulisan yang bersifat pribadi atau tidak terlalu resmi.

Adapun kedua format sisanya, yaitu rata kiri dan rata kiri kanan. Kedua format inilah yang paling sering kita temukan / diterapkan dalam sebuah layout tulisan, baik itu di buku, koran dan majalah. Tak terkecuali juga di artikel blog. Kedua format ini adalah yang paling sering digunakan oleh para blogger untuk setelan artikelnya, rata kiri atau rata kiri kanan. Pengecualian mungkin jika artikelnya bahasa Arab, pasti / biasanya pakainya rata kanan.
4 Alasan Kenapa Gunakan Layout Tulisan Rata Kiri Untuk Artikel Blog

Di antara kedua format layout tersebut, saya sendiri pun prefer memilih format layout rata kiri untuk digunakan di artikel blog, ketimbang menggunakan rata kiri-kanan. Kalau Anda pilih yang mana? Ya, itu kembali lagi ke selera masing-masing tentunya. Saya tidak akan memaksakan Anda untuk memilih satu gaya format. Tapi setidaknya di sini saya ingin memberikan gambaran dan sedikit alasan kenapa lebih baik menggunakan format layout rata kiri untuk artikel blog.

Oke, berikut adalah sedikit alasannya.:

1. Lebih Gampang Dipindai Saat Membaca

Dengan layout rata kiri, akan lebih memudahkan mata dalam memindai setiap rangkaian kata demi kata dalam sebuah kalimat. Karena jarak antara tiap kata (spasi) akan sama. Lain halnya jika menggunakan format rata kiri-kanan, biasanya akan ada beberapa bagian kalimat yang memiliki spasi antara dua kata yang teramat lebar karena menyesuaikan dengan ukuran halaman. Hal seperti ini tentunya menjadikan tulisan agak sulit dipindai /scaning oleh mata.
4 Alasan Kenapa Gunakan Layout Tulisan Rata Kiri Untuk Artikel Blog
Contoh tulisan rata kiri-kanan (justified)

2. Format Rata kiri-kanan Bukan Standar penulisan artikel web

Format rata kiri-kanan kurang cocok digunakan / diterapkan di artikel blog atau website, salah satunya karena alasan no. 1 di atas. Format rata-kiri kanan lebih cocok dan memang diperuntukkan untuk sesuatu hal yang resmi, seperti Surat Dinas, makalah, karya ilmiah, skirpsi, dan sebagainya.


3. Website-website Besar Menggunakan Format Rata Kiri

Jik Anda sering berselancar di dunia maya, mungkin sering mengunjungi situs-situs besar portal berita seperti detik, kompas, beritasatu, dan lain-lain. Jika diperhatikan kebanyakan memang menggunakan format tulisan rata kiri untuk artikel yang mereka publish. Selain itu para blogger kenamaan favorit saya seperti mbah Indri Lidiawati, Mas Sugeng, Pak Yodhia Antariksa, dll juga menggunakan format tulisan rata kiri untuk artikel-artikel blog mereka.


4. Lebih Santai dan Tidak Kaku

Dengan format tulisan rata kiri kesannya jadi lebih terlihat santai, walaupun mungkin sekilas seperti berantakan.


Nah, itulah sedikitnya 4 alasan sederhana kenapa harus gunakan layout tulisan rata kiri untuk artikel blog. Ya, walaupun tidak ada aturan resmi dalam hal beginian, secara SEO juga saya tidak terlalu paham apakah pemilihan format layout tulisan akan berpengaruh atau tidak. Tapi setidaknya dengan keempat alasan simpel di atas sudah cukup bisa kita jadikan sebagai kiblat untuk mengikuti menggunakan format layout tulisan rata kiri. Tapi jika Anda lebih enak dengan format rata kiri-kanan (justify), atau bahkan mungkin rata kanan (align right) / rata tengah (center), silahkan saja pilihan ada di hati nurani Anda.. hehe

Baik, cukup sekian artikel ringan ini. Semoga memberikan pencerahan bagi sobat pembaca sekalian. Terima kasih.

No comments:

Post a Comment